Pages

Tuesday, May 24, 2022

Macam dan Jenis Pemberat Balance Roda yang Perlu Anda Ketahui

Macam dan Jenis Pemberat Balance Roda - Ketika melakukan balance roda (menyeimbangkan roda), diperlukan pemberat balance. Pemberat ini ditempelkan di bagian titik berat terendah roda, sehingga setiap titik berat roda mempunyai berat yang sama (roda menjadi seimbang).

Berdasarkan bahannya, macam-macam pemberat balance roda ada 3, yaitu:

  1. Pemberat balance dengan bahan timah.
  2. Pemberat balance dengan bahan besi (fero).
  3. Pemberat balance dengan bahan alumunium alloy.

Adapun berdasarkan jenisnya, pemberat balance dibagi menjadi 2 jenis, yaitu sebagai berikut.

Pemberat Balance Jepit

Macam jenis pemberat balance roda
pemberat balance jepit

Biasanya, pemberat balance jepit terbuat dari bahan besi (fero). Ada juga yang terbuat dari bahan alumunium alloy. Jenis pemberat balance ini biasanya dipakai untuk mem-balance roda dengan pelek kaleng (baja).

Pemberat balance jepit berbentuk seperti batang yang melengkung dan memiliki bagian yang digunakan untuk menjepit.

Pada sisi depannya ada angka yang menunjukkan berat pemberat tersebut. Contoh, angka 25 yang artinya pemberat tersebut mempunyai berat 25 gram. Semakin berat pemberatnya, maka semakin panjang bentuknya.

Cara memasang pemberat balance jepit, yaitu dijepit pada bagian ujung pelek (bagian flange). Proses penjepitan ini dibantu menggunakan palu balancing atau biasa disebut tang balancing.

Pemberat Balance Tempel


macam dan jenis pemberat balance roda
Pemberat balance tempel 5 gram

Pemberat balance tempel juga dikenal dengan sebutan pemberat balance cangkol/gantung/ketok. Jenis pemberat balance ini terbuat dari bahan besi. Ada juga yang terbuat dari bahan timah. Umumnya, digunakan pada pelek alumunium (pelek racing).

Pemberat balace tempel berbentuk persegi panjang (kotak panjang). Pada bagian sisi belakangnya ada perekat.

Untuk berat satu kotaknya, yaitu 5 gram atau 10 gram. Jadi, ketika melakukan balance roda yang membutuhkan berat 20 gram, maka dapat ditempelkan 2 kotak (yang setiap kotaknya 10 gram) atau 4 kotak (yang setiap kotaknya 5 gram).

Cara memasangnya dengan membuka terlebih dahulu penutup perekat pada bagian belakang pemberat. Lalu, ditempelkan di bagian rim pelek. 

Demikian pembahasan mengenai macam dan jenis pemberat balance roda. Di mana telah Gitomotor jabarkan pada artikel ini. Semoga artikel di blog Gitomotor ini dapat bermanfaat bagi Anda.  

No comments:

Post a Comment