Pages

Wednesday, November 24, 2021

Berapa Sih Harga Jual Aki Rusak

Harga Jual Aki Rusak - Pernahkah Anda berniat menjual aki mobil yang sudah rusak atau soak? Berapa harga aki rusak yang dijual? Apakah dihargai kiloan atau per biji?

Wajar sih jika bertanya-tanya tentang hal ini. Sebab aki bekas yang telah rusak atau sowak baik drop atau tidak dapat mengisi lagi, masih laku dijual. Hal ini Gitomotor temui di pasar loak yang menjual aki bekas yang telah rusak.

Di beberapa bengkel di daerah tempat tinggal Gitomotor, sering dijumpai pelanggan yang kebetulan mengganti aki baru, meminta tukar tambah dengan aki bekasnya.

Kadang ada juga pelanggan yang tidak mau repot mengurus aki bekasnya. Kemudian, ditinggal di bengkel secara cuma-cuma.

Di sisi lain, bagi sebagian orang yang memiliki jiwa pedagang lebih baik dijual. Apalagi jika bisa diperbaiki, aki yang rusak tersebut boleh dijual dengan harga tinggi.

Anda dapat menjual aki rusak atau soak di tempat yang menerima pembelian aki bekas rusak. Apabila kondisi fisik aki masih baik atau tidak retak/rompal, maka harga jualnya dapat ditawar tinggi. Akan tetapi, jika ada cacat biasanya dibeli dengan harga kiloan.


berapa harga jual aki rusak
Berapa sih harga jual aki rusak?

Aki rusak yang seukuran aki pada Avanza, Agya, dan Ayla dengan kondisi fisiknya utuh (masih bagus) dihargai sekitar Rp 100.000,00 rupiah. 

Adapun aki rusak dengan ukuran sedang atau tanggung seperti aki pada Innova, Pajero, dan Panther bisa dihargai Rp 200.000,00 rupiah.

Lebih tinggi lagi aki truk atau bus, bisa dihargai lebih dari Rp 200.000,00 rupiah. Anda juga dapat menjual aki motor rusak yang kemungkinan dihargai sekitar Rp 10.000,00 rupiah hingga Rp 50.000,00 rupiah.

Bagaimana? Lumayan, kan? Hehehe..

Wah ternyata lumayan yaa, harga jual aki bekas yang telah rusak atau soak itu.

Anda harus mengetahui juga tempat-tempat yang menjual aki bekas rusak ini. Jangan sampai ditipu oleh oknum-oknum pembeli yang membeli murah aki Anda.

Gitomotor pernah menjual aki rusak di toko spare part/ onderdil ataupun di toko khusus aki mobil. Tidak mau menjual di pengepul rongsokan karena dibeli dengan harga kiloan.

Baca juga: 5 Penyebab Aki Motor Drop atau Tekor yang Wajib Kamu Ketahui